Wednesday, July 2, 2014

Remaja Arab dibunuh di Yerusalem sebagai balas dendam kematian 3 remaja Yahudi


utusan malaysia terkini

Remaja Arab dibunuh di Yerusalem sebagai balas dendam kematian 3 remaja Yahudi


indah.com

Remaja Arab dibunuh di Yerusalem sebagai balas dendam kematian 3 remaja Yahudi

PM Netanyahu hadiri pemakaman tiga remaja Israel (Foto: Reuters) 
  YERUSALEM - Seorang remaja Arab di Yerusalem, dilaporkan menjadi korban pembunuhan yang dilakukan oleh tiga pemuda Israel. Diperkirakan kejadian ini jadi bentuk balas dendam atas kematian tiga remaja Israel yang sebelumnya diculik.

Laporan yang belum bisa dikonfirmasi ini ramai diberitakan oleh media di sekitar Yerusalem. Laporan tersebut menyebutkan tiga pemuda Yahudi menculik seorang remaja Arab di Yerusalem. Demikian diberitakan Israel National News, Rabu (2/7/2014).

Tidak lama kemudian, laporan tersebut menyebutkan, jenazah remaja Arab tersebut ditemukan di wilayah hutan Yerusalem. Kondisi jenazah pun mengenaskan, dengan luka bakar dan penyiksaan yang tampak di tubuh remaja Arab itu.

Spekulasi yang beredar, remaja Arab ini dibunuh oleh ketiga pemuda Yahudi sebagai tindakan balasan atas penculikan yang disertai pembunuhan tiga remaja Israel. Ketiga remaja Israel tersebut sudah dimakamkan hari ini dan penemuan jasad ketiganya memicu operasi besar-besaran militer Israel terhadap warga Palestina.

Polisi pun menanggapi laporan mengenai penemuan jenazah dari remaja Arab yang dibunuh. Mereka melakukan penyisiran di sekitar wilayah di mana jenazah itu ditemukan.

Diketahui, jasad yang terbakar itu diperkirakan berusia 17 tahun dan ditemukan di wilayah Givat Shaul. Korban diketahui dipaksa masuk ke dalam sebuah mobil di wilayah Shuafat oleh tiga orang pemuda Israel.

Hingga kini tidak diketahui identitas ataupun pelaku dari serangan tersebut. Kondisi antara Israel dan Palestina pun memanas terkait insiden penculikan pembunuhan remaja Arab ini.

Israel menuduh Hamas berada di balik penculikan dan tewasnya Eyal Yifrah, Gilad Sha'ar dan Naftali Frenkel. Namun Hamas membantah tuduhan tersebut, dan menilai Israel hanya berupaya melakukan narasi atas kejadian tersebut. (faj)
okezone 






No comments:

Post a Comment